resep makanan & minuman bayi & balita
Makanan ini untuk bayi usia 9-12 bulan, tergolong bubur tim yang kasar.
Tim Nasi Merah Sayuran
Bahan
- 1 sdm minyak goreng
- ½ sdt minyak wijen
- 3 butir jamur merang, potong kecil-kecil
- 1 siung bawang putih
- ½ cm jahe, memarkan
- 60 gram beras merah, cuci
- 150 ml kaldu ayam
- 1 sdt kecap manis
- ½ sdt gula pasir
- ½ sdt garam
- 4 kuntum brokoli, cincang
- 1 sdm jagung manis yang sudah dipipil, tumbuk kasar
Cara membuat
- Panaskan minyak goreng dan minyak wijen. Tumis jamur, bawang putih, dan jahe sampai harum.
- Masukkan beras merah, aduk sampai beras bercampur minyak. Tuang air kaldu ayam. Tambahkan kecap manis, gula pasir, dan garam. Aduk rata.
- Masak sampai beras setengah matang. Tambahkan brokoli dan jagung tumbuk. Kecilkan api, lalu masak sampai air terserap habis. Angkat, sajikan
Manfaat
- Beras merah memberikan energi untuk jangka panjang dalam jumlah besar.
- Selain itu, juga dapat merangsang otak untuk melepaskan hormon serotonin yang bersifat menenangkan pikiran. Hal ini penting agar anak dapat tidur nyenyak. Sebab, pada saat anak tidur nyenyak, terutama malam hari, terjadi perkembangan otak yang sangat pesat.
Nilai Gizi per Porsi
- Energi : 170.2 Kkal
- Protein : 4.4 Gram
- Lemak : 4.1 Gram
- Karbohidrat : 28.7 Gram
(Tambahkan air panas bila beras kurang empuk, sebab beras merah membutuhkan air yang lebih banyak dibandingkan dengan beras biasa)