resep makanan & minuman bayi & balita
COOKIES WORTEL
- CEMILAN BERGIZI
- FINGER FOOD
- Balita Usia 1-5 tahun
Bahan :
- 150 gram tepung terigu rendah protein
- 50 gram tepung maizena
- 50 gram wortel, parut
- 1 butir telur
- 2 sdm susu formula lanjutan sesuai usia, larutkan dengan 60 ml air matang
- 2 sdm gula halus
Cara membuat :
- Campur tepung terigu, wortel, telur, larutan, susu formula, dan gula halus. Aduk rata. Uleni sebentar hingga terbentuk adonan yang dapat dipulung.
- Giling dengan ketebalan ½ cm. Bentuk dengan cetakan kue kering sesuai selera. Atur di atas loyang beroles margarin
- Panggang di dalam oven bertemperatur 160 derajat celcius selama 25 menit atau hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, lalu dinginkan. Atur di dalam tempat saji. Hidangkan.
Manfaat :
- Wortel mengandung antioksidan dalam bentuk karotenoid dan vitamin C yang melindungi otak dan organ tubuh lainnya.
- Zat-zat gizi dalam wortel lebih mudah diserap setelah sayuran dimasak dibandingkan ketika masih mentah.
Nilai Gizi per Porsi :
- Energi : 277.8 Kkal
- Protein : 7.9 Gram
- Lemak : 2.8 Gram
- Karbohidrat : 41.4 Gram