resep makanan & minuman bayi & balita
- Makanan Bayi
- Bubur
- TIM KASAR
- Usia 9-12 bulan
TIM KARI IKAN
Bahan :
- 100 gram daging ikan tenggiri atau ikan tongkol (tanpa kulit)
- 1 sdt air jeruk lemon
- ½ sdt garam
- 1 sdm minyak
- 1 butir bawang merah, haluskan
- 1 siung bawang putih, haluskan
- ½ cm kunyit, haluskan
- ½ butir kemiri, haluskan
- 350 ml santan cair
- 1 lembar daun jeruk
- 60 gram beras
Cara membuat :
- Potong-potong daging ikan kemudian lumuri dengan air jeruk lemon dan garam. Sisihkan
- Panaskan minyak tumis bumbu yang dihaluskan bersama daun jeruk sampai harum. Tuangi santan cair. Masak sampai mendidih.
- Masukkan beras. Tutup dan masak sampai beras setengah matang. Masukkan daging ikan, aduk rata. Kemudian lanjutkan memasak sampai beras dan ikan matang, serta santan terserap habis. Angkat, sajikan.
Manfaat :
- Ikan tenggiri merupakan sumber asam lemak omega 3 yang dibutuhkan anak untuk meningkatkan kemampuan otak, daya ingat, serta kemampuanya dalam berkonsentrasi.
Nilai Gizi per Porsi
- Energi : 370.8 Kkal
- Protein : 15.7 Gram
- Lemak : 20.8 Gram
- Karbohidrat : 31.9 Gram