resep makanan & minuman bayi & balita
- TIM KASAR
- BAYI
- Usia 9-12 bulan
☻ TIM BERAS MERAH LABU KUNING
« Bahan
- 60 gram beras merah, rendam selama 1 jam
-
400 ml air kaldu
- 50
gram labu kuning, potong-potong dadu kecil
- 6
lembar daun seledri, iris halus
- 1/3
sdt garam
- ½ butir telur rebus, cincang
« Cara membuat
1. Campur beras merah dengan air kaldu, dan
labu kuning. Masak sambil sesekali diaduk sampai beras setengah matang. Bila
air kurang. Tambahkan air panas.
2. Masukkan irisan daun seledri dan garam.
Masak kembali sampai matang. Angkat.
3. Campur
dengan telur rebus cincang, baik kuning maupun putihnya.
« Manfaat
Labu
kuning mengandung lutein dan zeaxanthin yang tinggi. Baik untuk mata karena
membantu melindungi mata dari kerusakan, terutama pada bayi dan anak.
« Nilai Gizi per Porsi
- Energi : 156.4 Kkal
- Protein : 5.35 Gram
- Lemak
: 3.1 Gram
- Karbohidrat : 26.5
Gram
(Merebus telur jangan terlalu lama agar tidak keras. Cukup
3 menit. Hitung dari saat air mulai mendidih).
Comments
Post a Comment